Harga Pertamina Envogas
Harga Pertamina Envogas. Pertamina Envogas merupakan produk CNG (Compressed Natural Gas) atau Gas Alam Terkompresi yang diperoleh melalui proses kompresi metana (CH4) hasil ekstraksi gas alam dengan tekanan sebesar 200 s/d 275 BAR. Komposisi gas metana (CH4) yang mempunyai fraksi yang lebih ringan dari udara, membuat CNG akan terlepas ke udara seketika, saat terjadi kebocoran sehingga relatih lebih aman dibandingkan dengan Bahan Bakar Minyak.
Pada dewasa ini Keunggulan bahan bakar, jauh lebih bersih dan ramah terhadap lingkungan dibandingkan dengan Bahan Bakar Minyak, hal ini disebabkan CNG menghasilkan emisi yang lebih sedikit dibandingkan dengan Bahan Bakar Minyak (1/3 kadar emisi BBM), selain itu dengan kandungan oktan (RON – Research Octane Number) sebesar 120, CNG juga mampu menghasilkan pembakaran yang lebih bersih, sehingga mesin kendaraan lebih awet dengan perawatan yang efisien, efektif.
Harga Pertamina Envogas untuk sektor transportasi saat ini ditetapkan oleh Pemerintah sebesar Rp 3,100/Lsp
Data SPBU/SPBG Pertamina Envogas
No
| No SPBG/SPBU | Alamat | Jenis kendaraan yang dilayani |
1 | A. 31.03.03 | Jl. Raya Bogor, Gandaria, Jakarta Timur | Kendaraan Pribadi, Taksi, Bajaj, Angkutan Perkotaan |
2 | A. 34.02.02 | Jl. Raya Pesing (Pool PPD), Jakarta Barat | Trans Jakarta, Kendaraan Pribadi, Taksi, Bajaj, Angkutan Perkotaan |
3 | A. 31.03.01 | Jl. Pemuda, Jakarta Timur | Trans Jakarta, Kendaraan Pribadi, Taksi, Bajaj, Angkutan Perkotaan |
4 | A.31.114.01 | Jl. Raya Daan Mogot, Jakarta Barat | Trans Jakarta, Kendaraan Pribadi, Taksi, Bajaj, Angkutan Perkotaan |
5 | A.34.04.01 | Jl. Kapten Tendean, Jakarta Selatan | Trans Jakarta, Kendaraan Pribadi, Taksi, Bajaj, Angkutan Perkotaan |
6 | B.21.301.01 | Jl. R. Soekamto, Palembang | Kendaraan Pribadi, Taksi, Bajaj, Angkutan Perkotaan |
7 | C.21.301.02 | Jl. K.H. Burlian, Palembang | Kendaraan Pribadi, Taksi, Bajaj, Angkutan Perkotaan |
8 | C.21.302.03 | Jl. Ki Marogan, Palembang | Kendaraan Pribadi, Taksi, Bajaj, Angkutan Perkotaan |
9 | C.21.301.04 | Jl. Pangeran S.W. Subekti, Palembang | Kendaraan Pribadi, Taksi, Bajaj, Angkutan Perkotaan |
LGV (Liquefied Gas for Vehicle)
Seperti halnya Elpiji, Vi-Gas juga merupakan turunan dari LPG yang dinamakan LGV (Liquefied Gas for Vehicle), dengan campuran Propane dan Butane. Dikemas dalam tabung yang juga berfungsi sebagai tanki bahan bakar, Vi-Gas sangat cocok digunakan untuk kendaraan kecil, baik kendaraan umum ataupun kendaraan pribadi.
Tekanan Vi-Gas relatif tidak berbahaya, selama Anda memperhatikan panduan keselamatan penggunaannya. Selain itu, penelitian kami membuktikan bahwa penggunaan Vi-Gas lebih hemat dari penggunaan BBM, sehingga biaya operasional kendaraan dapat ditekan. LGV sudah banyak digunakan di negara-negara besar seperti Australia, Korea, dan negara-negara Eropa. Harga BBM yang semakin tinggi serta rendahnya emisi LGV merupakan faktor utama yang membuat konsumen lebih memilih menggunakan LGV daripada BBM. a (CH4). Dalam istilah internasional, BBG dikenal juga dengan nama CNG (Compressed Natural Gas).
Kontribusi kita untuk program Langit Biru
Baiklah Jika Anda adalah pengusaha taksi, angkutan kota ataupun bajaj, dan menginginkan biaya operasional yang lebih murah, mengapa tidak beralih menggunakan Vi-Gas? Vi-Gas adalah Solusi tepat digunakan untuk transportasi, sangat sesuai untuk jenis kendaraan kecil karena memiliki kapasitas tanki yang sama dengan BBM. Dan juga, Anda pun ikut berkontribusi untuk menjadikan lingkungan Indonesia lebih bersih, karena Vi-Gas adalah produk yang ramah lingkungan.
Demikianlah Informasi mengenai Harga Pertamina Envogas. Harga bisa berubah tergantung kebijakan pemerintah. Terima kasih